Senin, 12 Agustus 2013

Tips Memilih Nama Domain

Kadang memilih nama domain adalah hal yang memusingkan bagi orang yang akan membuat website. Kenapa demikian? Karena jika nama domain website anda cukup menarik, maka hal tersebut dapat memberikan dampak yang besar bagi kelangsungan bisnis online Anda.

Lalu, bagaimana tips untuk memilih nama untuk domain? Berikut kami sampaikan beberapa hal yang harus diperhatikan dalam meilih nama domain :

1. Mudah di ingat
    Buatlah nama domain yang baik yang harus mudah diingat. Walaupun ada fungsi “bookmark” di internet, namun memilik nama yang berkesan akan memudahkan orang untuk mengingat kembali situs Anda. Jika bisa, timbulkan kesan yang tegas dan mewakili usaha yang Anda jalankan. Sebisa mungkin hindari kata-kata yang susah dibaca dan jangan di singkat.



2. Singkat dan Padat
    Semakin pendek karakter yang anda gunakan, semakin mudah diingat orang lain. Ingatlah bahwa nama domain yang panjang dan rumit akan menyulitkan orang lain, dan akan makin susah untuk diingat.

3. Pilih ekstensi yang tepat
    Ada beberapa ekstensi domain yang tersedia, seperti .com untuk badan usaha komersial, .net untuk penyedia jaringan ISP, .edu untuk institusi pendidikan, .org untuk lembaga organisasi,  dan .mil untuk lembaga militer. Jika boleh kami menyarankan, gunakan ektensi .com, karena ektensi .com paling mudah di ingat (karena telah banyak yang menggunakannya). Pilihan kedua yang terbaik adalah .net

4. Mudah dieja
    Gunakan nama domain yang mudah di eja. Nama domain yang susah dieja akan menyulitkan pelanggan Anda. Selalu gunakan istilah atau kata yang umum.

5. Deskriptif
    Sebuah nama domain yang baik memang sebaiknya bersifat deskriptif dan pelanggan mudah mengasosiasikannya dengan usaha anda.

6. Tidak menggunakan simbol
    Sebaiknya jangan membuat nama domain yang mengandung angka atau tanda hubung. Karena kecenderungan orang ketika akan mengetik nama domain suatu website, biasanya menyambung semua tanpa tanda hubung.


Demikian sekelumit tips memilih nama domain, semoga anda bisa mendapatkan gambaran nama domain yang akan anda pilih. Dan jika anda telah mendapatkan nama domain yang sesuai bagi anda, dan anda bingung dimana anda dapat membeli nama domain sekaligus menyewa hosting untuk mulai bisnis online anda, anda dapat lihat di Perbandingan Harga Hosting.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar